Sabtu, 18 Mei 2024

Lomba Menyusun Menu Makanan Sehat Sehari Hari Desa Miritpetikusan

Lomba Menyusun Menu Makanan Sehat Sehari Hari Desa Miritpetikusan

Miritpetikusan, 08 Maret 2023

Agar tubuh tetap sehat dan terhindar dari berbagai penyakit terkait gizi, maka pola konsumsi pangan masyarakat perlu ditingkatkan kearah konsumsi pangan Beragam, Bergizi Seimbang, dan Aman (B2SA). 

Lomba Menyusun Menu dan Makanan Sehat sehari-hari bagi keluarga penerima manfaat adalah salah satu program dari Pak Bupati Kebumen, guna memotivasi masyarakat agar mengkonsumsi makanan B2SA. Pemerintah Desa Miritpetikusan bersama PKK Miritpetikusan menyelenggarakan lomba tersebut di pendopo Balaidesa Miritpetikusan dengan 16 kelompok peserta [08.03.23].

Peserta menyajikan 3 menu untuk sarapan, makan siang dan makan malam. Setiap menu bernilai Rp10.000  sehingga memerlukan anggaran Rp30.000. Dengan anggaran tersebut harus menyajikan makanan sehat yang komplit. Mereka Menyusun menu dengan kreativitas masing-masing serta beraneka ragam yang terdiri atas aneka karbohidrat, tumisan, sayur kuah, santan hingga berbagai olahan lauk.

Tim Dewan juri berasal dari tim PKK Desa Miritpetikusan juga bidan Desa. Kriteria penilaiannya meliputi kandungan kalori dan nilai gizi, tekstur dan penampilan, rasa, kesesuaian harga juga kreatifitas. Semua peserta menyajikan dengan baik juga menarik sehingga sedikit membuat dewan juri kebingungan untuk menentukan pemenang. Setelah dewan juri memberikan penilaian dan berunding, kemudian mendapat 3 pemenang Lomba yaitu:

• Juara 1 Kelompok Anggrek (Parti, Rumlah, Sarilah)

• Juara 2 Kelompok Kenanga (Madirah, Subur, Siti Kholifatun)

• Juara 3 Kelompok Crisan (Fitriyaningsih, Komisatun, Fitriyani)

Pemenang akan mendapatkan hadiah dari Bupati Kebumen yang akan diserahkan bersamaan dengan Hari Jadi Kabupaten Kebumen . Tujuan diselenggarakannya Lomba Cipta Menu B2SA berbasis sumber daya lokal adalah untuk :

1. Meningkatkan pemahaman masyarakat akan pentingnya konsumsi pangan B2SA untuk meningkatkan kualitas hidupnya.

2. Mendorong dan meningkatkan kreativitas masyarakat pada umumnya dan ibu rumah tangga khususnya dalam memilih, menentukan, menyusun menu B2SA berbasis sumber daya lokal.

3.Membangun budaya keluarga untuk mengonsumsi aneka menu makanan B2SA untuk memenuhi kebutuhan gizi sehari-hari, dengan memanfaatkan potensi pangan yang ada di sekitar rumah (pekarangan).

Bagikan :

Tambahkan Komentar Ke Twitter

Arsip Berita

Statistik Pengunjung