Sabtu, 18 Mei 2024

Laporan Pertanggungjawaban Dan Tutup Buku BUMDes 2022

Laporan Pertanggungjawaban Dan Tutup Buku BUMDes 2022

Miritpetikusan, 29 Januari 2023

Musyawarah Desa BUMDes Sekar Rukun Desa Miritpetikusan dengan tema Laporan Pertanggungjawaban dan Tutup Buku tahun 2022 merupakan sebuah agenda yang di selenggarakan oleh Pengurus Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Sekar Rukun Desa Miritpetikusan Kecamatan Mirit Kabupaten Kebumen. Guna melaporkan terkait pertanggung jawaban pengurus selama tahun 2022 terkait berjalanya BUMDes Sekar Rukun Desa Miritpetikusan. 

Agenda ini diselenggarakan pada Sabtu malam [28.01.23] di aula Balai Desa Miritpetikusan yang di hadiri oleh Kepala Desa Miritpetikusan dan seluruh jajaranya, serta Tokoh Masyarakat. 

Kondisi Bumdes Sekar Rukun pelan pelan semakain tertata dengan baik, semenjak lahirnya Bumdes di tahun 2019 yang sudah memiliki berbagai unit usaha meliputi :

1. Unit usaha sapi

2. Unit usaha tarub

3. Unit usaha toko pertanian 

4. Unit usaha lumbung

5. Unit usaha wisata

Dalam kesempatan ini juga sekaligus reorganisasi Sekretaris kepengurusan BUMDes Sekar Rukun tahun 2023. Dengan penuh rasa syukur dalam tahun 2022 Bumdes Sekar Rukun bisa mengelola unit unit usahanya dan mengahsilkan omset sebesar Rp18.871.000,- dengan penuh berharap semoga kedepan bisa terus berkembang. 

Bagikan :

Tambahkan Komentar Ke Twitter

Arsip Berita

Statistik Pengunjung